Rabu, Juli 23, 2008

BUNDAKU SAYANG


BUNDAKU SAYANG
BUNDAKU SAYANG : KELUARGA,SLANK,DAN BANGSA INDONESIA

Dari buku ini kita dapat tahu seperti apa sih pemikiran2 Bunda Iffet. Ternyata dalam pemikiran seorang Bunda Iffet bukan hanya keluarga yang dia pikirkan. Dibuku ini dibahas tentang Slank, masalah orang tua dan anak, narkoba, sejarah bangsa ini, apa yang terjadi di sekitarnya, bahkan sampai apa yang diinginkan bunda untuk bangsa ini kedepannya dia tulis.

Dari tulisan ini benar2 memperlihatkan seperti apa Bunda sebenarnya. Seorang wanita yang berpikiran kedepan, dan hebantnya dia punya pikiran yang membangun dan tidak pernah menyalahkan orang maupun keadaan. Disini bisa dilihat pada tulisan “kasih sayang orang tua pada korban narkoba”. Dimana saat itu adalah saat yang paling mengenaskan untuk slank yangsudah terjerumus dalam narkoba. Saat itu bunda dengan sabar menghadapi cobaan itu. Dia melakukan pendekatan dengan cara memberikan porsi lebih untuk mendampingi anak2nya. Dan lebih sering lagi berkomunikasi dengan anak2 slank. Mungkin klo kebanyakan orang tua yang punya anak yang bermasalah dengan narkoba pasti malu dan segera memasukkan anaknya ke panti rehab tanpa didampingi.

Buku ini sebenarnya dibuat dalam Rangka Ulang Tahun Bunda Iffet yang ke-67 pada 12 Agustus 2004. selain itu buku ini juga memuat pendapat beberapa tokoh tentang Bunda Iffet. Antara lain Amien Rais, Iwan Fals, Bens Leo, Muamar Emka, dr. Aisah Dahlan, Imran Amir, dan lain lain. Dan juga tak ketinggalan Slank dan Slankers.

Bunda Iffet mengutip kata-kata RA. Kartini “kita boleh modernisasi tapi jangan westernisasi” kata2 ini seakan membuat kita berkaca, bahwa selama ini kita hanya senang mengikuri trend2 barat. Tapi untuk teknologi kita malah ketinggalan jauh.

Overall buku ini bagus. Penuh dengan visi2 membangun, baik untuk diri sendiri, keluarga, maupun bangsa ini.
Thanks Bunda
I Love U
Rock 'n Roll Mom

Tidak ada komentar: